Cirebon - Selama tiga hari, Pemprov Jabar menggelar Festival Budaya Pesisir di Alun-Alun Keraton Kasepuhan Cirebon. Kegiatan dimulai pada Rabu (28/12/2011) dan akan berakhir Jumat (30/12/2011).
Kepala Bidang Sosial dan Budaya Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi Jawa Barat (Bappeda Jabar) Edi Wahyudin mengatakan, kegiatan Festival Pesisir Jawa Barat 2011 bertujuan untuk pengembangan dan pelestarian seni budaya tradisional di wilayah Cirebon.
Selain itu, festival pun menjadi ajang untuk mempererat
hubungan silaturahmi seniman dan budayawan se wilayah III Cirebon yang meliputi Cirebon,
Indramayu, Majalengka dan Kuningan (Ciayumajakuning).
"Kegiatan ini diharapkan dapat mengangkat khasanah budaya serta silaturahmi seniman dan budayawan di wilayah Cirebon," ujar Edi, Kamis (29/12/2011). Festival Budaya Pesisir Jawa Barat 2011 menampilkan berbagai kesenian tradisional dari wilayah Ciayumajakuning. Antara lain, Randu Kentir dari Losarang Kabupaten Indramayu, Kemprongan (Kuningan), Genjring Aktobat (Kabupaten Cirebon), Topeng Lakon (Kota Cirebon) dan kesenian Longser (Kabupaten Majalengka).
Sekretaris Badan Koordinasi Pemerintahan dan Pembangunan (BKPP) Wilayah Cirebon Karma Sulaeman, berharap kegiatan tersebut dapat mengangkat kekayaan khasanah seni budaya tradisi yang merupakan akar budaya daerah .
"Festival Budaya Pesisir ni diharapkan menjadi
momentum untuk kebangkitan dan pengakuan terhadap
keberadaan seniman dan budayawan oleh pemerintah
daerah serta masyarakat," ujar Karma Sulaeman.
Sumber: www.inilah.com/read/detail/1813192/pemprov-gelar-festival-budaya-pesisir/
momentum untuk kebangkitan dan pengakuan terhadap
keberadaan seniman dan budayawan oleh pemerintah
daerah serta masyarakat," ujar Karma Sulaeman.
Sumber: www.inilah.com/read/detail/1813192/pemprov-gelar-festival-budaya-pesisir/
0 komentar:
Posting Komentar